Hari ini kami memasuki kegiatan praktek A'la carte 2. Hari ini kami masuk pukul 08.00. Seperti biasanya, sebelum memulai kegiatan praktek, kami one line terlebih dahulu untuk persiapan dan absen. Sebelum memulai kegiatan, kami berdoa terlebih dahulu sebelum memulai kegiatan praktek.
            Setelah itu, kami terlebih dahulu mendapat sedikit penjelasan dari dosen dan mendapat arahan dari dosen sebelum memulai praktek. Hari ini resto open pukul 10.00, Pada pertengahan open resto, saya menyambilkan waktu untuk melakukan kegiatan prepared untuk bahan yang akan diolah untuk besok. Saya mendapatkan tugas dari dosen untuk mengecek dan melakukan sedikit evaluasi untuk prepareran hari ini.
            Setelah resto closing, kami menyelesaikan kegiatan prepared dan anak bangsa karena kami harus menyelesaikan semua pekerjaan termasuk GC pukul 15.30. Kemudian kami oneline dan mendapat sedikit arahan dari dosen dan kemudian kami pulang dengan bahagia.

Burger Bun

Rolled Red Velvet



UTENSIL OR EQUIPMENT

Torch, alat ini digunakan untuk mencoklatkan bagian permukaan makanan khususnya pastry and bakery seperti creem brulee atau cream lainnya. Cara menggunakannya dengan cara memutar gas dan mematikkan apinya. Alat ini memiliki volume gas yang akan dikeluarkan dengan suhu yang meningkat jika diputar kekanan dan menurun jika diputar kekiri.


Lighter, alat ini hampir mirip dengan Torch, namun penggunaanya berbeda dengan torch, alat ini khusus digunakan untuk menyalakan sumbu stove yang tidak memiliki pematik api dan suhu apinya yang rendah setara dengan korek gas.


Insert atau Nampan, alat ini digunakan sebagai wadah untuk menyimpan bahan makanan atau makanan yang sudah jadi, umumnya alat ini terbuat dari plastik dan Stainless steel. Alat ini memiliki varian warna yang sesuai untuk meletekkan bahan makanan atau makanan jadi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar